Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

BELAJAR DARI SEORANG REZA JENEPONTO

BELAJAR DARI SEORANG REZA JENEPONTO
sumber gambar : www.cdn.bukamatanews. id

Pekan terakhir bulan ini, jagad medsos dihebohkan dengan viralnya seorang gadis berusia 19 tahun asal Kabupaten Jeneponto Sulawesi Selatan. Hal itu disebabkan karena suaranya sangat mirip banget dengan suara mendiang Nike Ardilla, bahkan awalnya suaranya yang beredar di youtube dibilang lipsing oleh sebagian orang.

Saya tertarik untuk ikut membahas tentangnya, dilihat dari sudut pandang bahwa ada pembelajaran yang bisa diambil untuk dijadikan ibrah dan pelajaran agar diketahui orang banyak, sehingga kita bisa belajar dari manapun dan siapapun selagi ada hikmah yang bisa dipetik. Maka benarlah apa yang disebutkan Rarulullah SAW. dengan mengatakan, "Hikmah itu adalah barang yang hilang milik orang beriman. Di mana saja ia menemukannya, maka ambillah". (HR. Tirmidzi).

Ada beberapa hal yang perlu diketahui oleh halayak tentang Reza (Ardilla) Jeneponto yang antara lain sebagai berikut :

Pertama, ia adalah orang yang sangat berbakti kepada kedua orang tuanya. Meskipun kedua orang tuanya tidak mampu, bahkan ketidakmampuan itu amat sangat terlihat lewat gambar rumahnya yang juga ikut viral di media sosial disebabkan sangat tidak layak huni. Bahkan karena ketidakmampuan kedua orang tuanya itu, ia hanya bersekolah sampai SMP saja. Namun begitu, bakti dan pengabdian yang tulus ia tunjukkan tanpa restorasi apapun, karena ia sadar bahwa berbakti kepada kedua orang tua adalah harga mati yang tidak bisa ditawar, karena pengabdian kepada keduanya merupakan ukuran ridha Allah SWT. kepadanya.

Kedua, sabar. Meskipun keadaan ekonomi yang ia jalani sangat memprihatinkan, ia sedikitpun tak mengeluh, bahkan sesekali ia bantu kedua orang tuanya berjualan bakso dan kadang kerja serabutan demi membantu orang tua dapat menyambung hidup dan memperpanjang nafas. Tanpa lelah ia arungi kehidupan ini dengan penuh kesabaran, hingga akhirnya pertolongan Allah SWT. datang.

Itulah dua hal diantara Jimat kehidupan yang bisa kita contoh dan tiru, agar Allah SWT. turun tangan mau mengangkat derajat kita, baik di dunia terlebih lagi di akhirat. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "BELAJAR DARI SEORANG REZA JENEPONTO"